BeritaNiasCom, Nias Selatan - Saat ini masyarakat kepulauan Nias terutama di Kabupaten Nias Selatan tengah dihebohkan adanya pernikahan usia dini yang beredar di media sosial Facebook.
Seperti yang diposting oleh akun Facebook Sulunga’ami Laia pada Senin, (25/05/2020) sekitar pukul 17.47 wib.
Bunyi postingannya di Facebook itu yakni, #Selamat_Menempuh_Hidup_Baru_
#Ya_Kak_Semoga_Langgeng_
#Sampai_Kakek_Nenek
#Sekali lagi selamat menempuh hidup baru ya kak.
Diduga mempelai laki-laki masih dibawah umur, sementara umur mempelai wanita cukup matang. Kejadian itu berlangsung di Desa Hilimejaya Kecamatan Aramo, pada Senin (25/05/2020).
Tampak dalam foto, mempelai laki-laki tersebut hanya menggunakan baju kemeja warna biru bercorak dan sepatu cats warna hitam dengan celana kain warna hitam. Sementara perempuannya menggunakan baju kebaya sama seperti pakaian wanita saat menikah. Hanya saja mempelai wanita menggunakan sandal jepit warna pink.
Akun Facebook Sulunga’ami Laia saat di konfirmasi via chating messager, Selasa (26/05/2020), mengungkapkan bahwa laki-laki tersebut belum tamat SMP, sementara si cewek sudah tamat SMA.
“Laki-lakinya belum tamat SMP, kalau ceweknya sudah tamat SMA,” ungkap Sulunga’ami Laia
Disebutkannya, keduanya menikah atas perjodohan yang dilakukan oleh kedua orang tua mereka. “Mereka bukan pacaran, tapi dijodohkan oleh orang tua,” sebutnya.
Ditambahkannya, bahwa laki-laki tersebut berasal dari Kecamatan Susua. Namun dia tidak mengetahui siapa nama dari laki-lakinya, sementara ceweknya berinisial EL Warga desa Hilimejaya Kecamatan Aramo Kabupaten Nias Selatan. (Red)
Tabs
Pengunjung Seminggu Terakhir
LOWONGAN PEKERJAAN
Dibutuhkan Wartawan BeritaNias.Com
Silahkan Email Lamaran Anda
Email ke: kabarnias@gmail.com
Silahkan Email Lamaran Anda
CV Anda ke redaksi.
Email ke: kabarnias@gmail.com